Home Top Ad

IMPIAN DAN VIBRASI : SAAT DICERITAKAN, KOK MALAH GAGAL? Malam ini lagi diskusi hangat dengan para Super Practitioner tentang kenapa kalau ke...

IMPIAN DAN VIBRASI

IMPIAN DAN VIBRASI : SAAT DICERITAKAN, KOK MALAH GAGAL?

Malam ini lagi diskusi hangat dengan para Super Practitioner tentang kenapa kalau keinginan/impian diceritakan ke orang lain cenderungnya akan gagal.

Pertama dari sisi psikologis, ternyata ketika kita menceritakan kepada orang lain, apalagi banyak orang, bawah sadar kita akan menganggap seolah-olah impian kita sudah tercapai.
Sehingga kecenderungan untuk melanjutkan usahanya akan menurun. Inilah yang membuat banyak kecenderungan gagalnya juga. Beberapa penelitian sudah membuktikannya dan saya sendiri pun pernah mengalaminya.

Udah puas duluan waktu selesai menceritakan, eh hasilnya nggak maksimal.

Tapi mungkin di antara kita ada yang menganggap atau pernah diajarkan bahwa ketika menyampaikan impian kepada orang lain justru akan membuat motivasi kita bertambah.

Mana yang benar?
                    
Kalau dalam pemahaman saya, dua-duanya benar                       
Kenapa bisa begitu...

Sebenarnya dalam ilmu vibrasi ada juga sudut pandang tentang kasus ini.

Jadi, ketika kita punya impian baik diceritakan atau tidak, kalau bawah sadar sudah mengenali, maka diri kita akan memancarkan vibrasi tertentu, sesuai impian kita.

Sampai di sini kalau kita tidak menceritakan tidak ada masalah, biarkan saja melalui pengaturanNya vibrasi kita berproses menjadi realita.

Nah, ini akan jadi masalah, justru ketika kita menceritakannya kepada orang lain. Kita tahu orang lain itu belum tentu sepemahaman dengan kita, belum tentu menyukai impian-impian kita, bahkan ada yang ragu dan menganggap itu mustahil tercapai, karena mungkin mereka selama ini sudah paham bagaimana tingkah laku kita yang ‘kampret’ dan nggak cocok sama impian yang kita ceritakan itu wkwkwk :D

Nah di sinilah terjadi 'perang' vibrasi, vibrasi kita yang positif akan diserbu oleh vibrasi mereka. Biasanya di wilayah field mind, vibrasi ini akan berkumpul dengan yang sejenis.

Apa yang terjadi kalau vibrasi yang sejenis dengan impian kita (positif) yang cuma sedikit bertemu vibrasi yang negatif tapi banyak?

Tentu saja kalah.

Nah, sebenarnya ketika kita bercerita tentang impian-impian kita, yang perlu kita waspadai adalah dengan siapa kita bercerita.

Kalau kita bercerita dengan orang yang punya pandangan/cita-cita yang sama dengan kita, InsyaAllah secara vibrasi akan aman.

Sebaliknya kalau kita cerita pada orang yang punya keraguan atau pikiran negatif terhadap impian kita, ini akan mengganggu doa-doa yang kita pancarkan melalui vibrasi tadi.

Apalagi kalau orang-orang tersebut banyak.
InsyaAllah kalah telak kitanya hehehe :D

Inilah kenapa kita dianjurkan menceritakan keinginan kita untuk pertama kalinya kepada Allah/Tuhan kita dulu alih-alih menceritakannya pada manusia.

Dan itu sebenarnya sudah sangat cukup, karena DIA yang punya segalanya dan yang menguasai apa yang menjadi impian dan keinginan.

Cukup bercerita melalui doa lalu berserah kepadaNya dan berusaha sebaik-baiknya :)

Silahkan dishare kalau bermanfaat ;)

0 comentários: